images

Sep 19

Bandung, Jawa Barat, 29/08/18 Pusat Inovasi dan Pengembangan Performa Entitas (INDgAF) menyelenggarakan In House Training (IHT) yang bertemakan Pengembangan Kompetensi Teknis Kepegawaian, Sarana Prasarana, Data dan Informasi untuk pegawai Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) Cikarang – Kementerian Kesehatan.

IHT berlangsung selama 4 hari, mulai tanggal 26 s/d 29 Agustus 2018 yang bertempat di Hotel Tebu, Bandung, Jawa Barat. Peserta IHT berjumlah 22 orang yang berasal dari berbagai macam Tugas Pokok dan Fungsi.  Kegiatan ini diawali dengan pembukaan oleh Bapak Supriyadi selaku Direktur Utama INDgAF (Pusat Inovasi dan Pengembangan Performa Entitas). Fasilitator yang berkontribusi dalam diklat ini antara lain Ibu Hj. Imas Sukmariah, S.Sos, MAP merupakan Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Regional III Jawa Barat, Bapak Drs. Ariyono W Ardi, Apt,. MM yang memiliki pengalaman sebagai Direktur Teknik & Operasional, Bapak Dr.Sigit Widiyanto,ST., MMSI., M.Sc. merupakan Ahli Sistem Informasi, dan Ibu Ayu Nurwitasari, S.AP., M.Par yang memiliki pengalaman pada bidang Kepariwisataan dan Tata Boga.

Proses pembelajaran dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 26 Agustus 2018 pukul 14.00 – 21.30 WIB dengan pemaparan materi oleh Ibu Hj. Imas Sukmariah dengan materi “Manajemen Pegawai Negeri Sipil”. Pada hari Kedua pemaparan materi disampaikan oleh Bapak Dr.Sigit Widiyanto, ST., MMSi,. MSc dengan materi “Tata Naskah Disnah dan Kearsipan” meliputi Keamanan Dokumen Elektronik, Kriptografi, Eksripsi dan Deskripsi, Manajemen Arsip Berbasik Elektronik, Steganografi dan Watermarking. Pada hari ketiga pemaparan materi diberikan oleh dua fasilitator yakni Drs. Ariyono W Ardi dengan materi “Mengelola Sarana dan Prasarana” meliputi Penerapan Prinsip Dasar Perawatan, Pengelolaan dan Pemeliharaan Sarana Air, Listrik, Bangunan Fisik Gedung dan Sarana Komunikasi. Selanjutnya Materi disampaikan oleh Ibu Ayu Nurwitasari, S.AP,. M.Par dengan materi “Pelayanan Internal dan Eksternal (Pelayanan Pelanggan Terkait Gizi)” meliputi Pelayanan Prima, Interaksi Sosial, Higiene, Sanitasi dan Keselamatan Kerja Jasa Boga, Pengetahuan Menu dan Assessment.

Pelaksanaan IHT ini mendapatkan antusiasme yang sangat tinggi dari para peserta, terbukti dengan adanya interaksi yang aktif antara fasilitator dengan seluruh peserta,  baik dalam proses tanya jawab maupun diskusi terhadap permasalahan-permasalahan yang dialami secara langsung oleh peserta selama melaksanakan kewajibannya dalam ruang lingkup pekerjaannya. Acara IHT ini diakhiri dengan penutupan langsung oleh Bapak Supriyadi selaku Direktur Utama INDgAF dan Bapak Drs. Suherman, M.Kes. selaku Kepala Badan Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) Cikarang – Kementerian Kesehatan di Hotel Tebu, Bandung, Jawa Barat.



Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *